Menonaktifkan Developer Option Asus Fonepad 7 FE170CG

Chid-Oz Blog - Untuk alasan tertentu fitur Developer option pada smartphone Android memang harus disembunyikan atau dengan kata lain dinonaktifkan. Supaya tidak sembarang orang bisa mengaksesnya dengan mudah. Karena fitur tersebut memang dikhususkan untuk para developer, bukan untuk umum.

Namun adakalanya kita perlu untuk mengaktifkan fitur tersebut untuk berbagai hal. Misalnya menyambungkan aplikasi yang ada di PC dan Smartphone. Dan biasanya supaya proses tersebut bisa berjalan dengan baik, USB Debuging pada Developer option harus pada posisi aktif atau tercentang, jika tidak maka smartphone tidak akan terbaca oleh PC dengan baik. Dan untuk mengaktifkan fitur Developer option pada smartphone Android Anda, caranya sangatlah mudah, silahkan ikuti tutorialnya di sini.

Sementara itu jika Anda ingin menonaktifkan kembali fitur Developer option pada smartphone Android milik Anda, caranya juga tidak kalah mudah, ikuti langkah demi langkah pada tutorial berikut ini.

Menonaktifkan Fitur Developer Option Pada Asus Fonepad 7 FE170CG

Pertama Anda harus masuk ke menu Setting kemudian pilih Apps

Menonaktifkan Developer Option Asus Fonepad 7 FE170CG


Pada menu Apps, pilih ALL kemudian cari aplikasi Setting



Pada App info, pilih Clear data untuk menghapus data aplikasi

Menonaktifkan Developer Option Asus Fonepad 7 FE170CG


Akan muncul konfirmasi, silahkan klik OK

Menonaktifkan Developer Option Asus Fonepad 7 FE170CG


Trik ini sudah saya praktekkan pada Asus Fonepad 7 FE170CG dan berhasil dengan baik. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Related Posts

3 Responses to "Menonaktifkan Developer Option Asus Fonepad 7 FE170CG"

  1. Bagaimana jika menon aktifkannya langsung di opsi pengembangan kan asal nya aktif terus sama saya di non aktif kan apakah itu tidak apa apa

    ReplyDelete
  2. Bagaimana jika menon aktifkannya langsung di opsi pengembangan kan asal nya aktif terus sama saya di non aktif kan apakah itu tidak apa apa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak masalah kok, selama tidak diperlukan mending dinonaktifkan saja.

      Delete

Silahkan berdiskusi melalui formulir komentar di bawah ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel